Peluang Menjual Produk Secara Online di Website Sendiri

Saturday, January 23, 2016
Peluang Bisnis

Menjual produk secara online di website sendiri

Banyak orang yang melakukan ini, karena memang prosesnya mudah dan penghasilan yang didapatkan tidak main-main.
Banyak orang yang sekarang sudah berjualan 100% online.
Dengan berjualan secara online, prosesnya bisa dilakukan darimana pun selama ada internet. Karena itu, model bisnis ini juga bagus untuk anda yang punya kesibukan lain.
Tapi biasanya orang yang gaptek sudah takut duluan.
Padahal tidak susah sama sekali.
Kalau anda membaca artikel ini jam 9 pagi, sore nanti jam 3 toko online anda sudah siap dipakai untuk berjualan. Serius.
Anda bisa menggunakan beberapa platform berikut:
  • Shopify – mulai dari $14 per bulan, lebih mudah dan fitur lengkap
  • WebPraktis – mulai dari Rp 680ribu per tahun
  • Jarvis Store – gratis untuk 20 produk!
  • BBM – sudah banyak toko online yang bisa berjualan hanya dengan memanfaatkan aplikasi chatting ini
  • Instagram – karena merupakan social media berbasis gambar, bisa digunakan untuk berjualan online juga
  • WordPress + WooCommerce – sekitar $40 per tahun untuk domain & hosting
Gunakan Jarvis Store atau WebPraktis kalau anda tidak ingin ribet. Keduanya berbahasa Indonesia, jadi kalau ada yang bingung bisa tanya langsung ke customer service-nya.
Ada 1 masalah lagi…
…darimana mendapatkan produk untuk dijual?
Kalau anda sudah punya produk sendiri, tentunya ini bukan masalah. Tapi bagaimana dengan anda yang tidak punya, dan belum punya rencana untuk membuat produk?
Ikuti langkah berikut:
  1. Tentukan produk apa yang ingin anda jual
  2. Temukan supplier utama dari produk tersebut, atau
  3. Ajak orang yang sudah berjualan tapi belum online sebagai partner, atau
  4. Dropship (dibahas di bawah)
Menjual produk adalah cara termudah untuk mendapatkan penghasilan.
Langkah tersulit adalah menentukan produk untuk dijual, setelah produknya ditentukan maka selanjutnya tidak akan ada masalah lagi.
Silahkan baca panduan jualan online ini untuk belajar lebih lanjut.
Baca Artikel Selanjutnya : Cara yang lebih mudah lagi, berjualan di pasar online
Previous
Next Post »
0 Komentar